Dalam rangka persiapan proses Akreditas Internasional FIBAA LP3M ISI Padangpanjang bersama dengan LPM Universitas Andalas mengadakan kegiatan Workshop Self Evaluation Report (SER). Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 12 s/d 14 Oktober 2023 di hotel ZHM Premiere Padang bertujuan untuk menghasilkan dokumen SER sebagai upaya percepatan proses akreditasi internasional empat program studi di Institut Seni Indonesia Padangpanjang.
Workshop ini diikuti oleh Tim Task Force dari empat program studi yang akan melaksanakan akreditasi internasional, yaitu Program Studi Seni karawitan, Seni Musik, Seni Tari dan Kriya Seni. Seperti diberitakan sebelumnya, proses akreditasi intenasional ke empat program studi ini dilakukan melalui lembaga akreditasi internasional FIBAA yang berkedudukan di Berlin, Jerman. Bekerjasama dengan LPM Unand sebagai pemateri dan pendampingan dalam kegiatan ini, LP3M ISI Padangpanjang optimis dalam melakukan penyusunan dokumen akreditasi FIBAA.
Rektor, Dr. Febri Yulika, Sag., M.Hum dalam sambutan memberikan semangat kepada Tim Task Force yang telah berjuang untuk mempersiapkan data-data yang dibutuhkan dalam penyusunan dokumen SER. Lebih lanjut Rektor menyampaikan “semangat perjuangan kita dari sejak awal, mulai dari berjalan hingga mampu berlari untuk proses akreditasi internasional saat ini adalah hal terbaik yang bisa kita berikan untuk ISI Padangpanjang”.
Dr. Sn.Selvi Kasman selaku Kepala LP3M dalam penutupan kegiatan menyampaikan rasa terima kasih kepada Tim Task Force yang telah berjuang. Selvi juga menyampaikan kesedian LP3M untuk selalu menjembatani segala kebutuhan Tim Task Force kedepannya.(Rilislp3misi)